" Terkadang kita terlalu sibuk memikirkan orang lain. Takut mereka begini, takut mereka begitu. Nyatanya mereka sama sekali tidak memikirkan kita."
--------------------------------***------------------------------
AKU SELALU LUPA
Teruntuk kamu yang sering kubicarakan dengan Tuhan. Tak tahukan kamu,, berulangkali doaku dipilin di tahtanya dan selalu kuselipkan namamu di sana.
Di doa malamku, aku berulangkali menyebut namamu. Meminta agar Tuhan memberikan takaran bahagi melebihi yang kamu minta. Dan saking seringnya doaku hilir mudik di antara mulut dan langit. Aku lupa meminta perihal siapa yang akan memberi kebahagiaan itu. Dan lupa meminta siapa yang berada di sampingmu saat kebahagiaan itu menyelimutimu.
Dan aku lagi-lagi lupa. Lupa berdoa agar langkah kakimu tak bergerak walau sejengkal dari hati. Dan aku selalu lupa, meminta pada Tuhan untuk membuatmu menetap sampai waktu sendiri yang memilih berhenti karena tak bisa membuatmu pergi.
Dan Tuhan berbaik hati, dengan membuatmu dilimpahi bahagia. Namun bukan aku yang berada di sebelahmu saat menatap bahagia itu. Dan aku harus bergelimpangan di kubangan kenyataan, bahwa kau telah pergi bersama kelepakan sayap burung yang terbang tinggi.
Dan menyebabnya adalah lupa. Aku yang lupa memintamu untuk tetap di sisi.
Komentar
Posting Komentar